Minggu, 06 Maret 2016
Menurunkan berat badan secara alami
Ada banyak cara menurunkan berat badan secara alami yang bisa anda lakukan. Dari menjaga pola makan dan berolahraga. Berikut ini ada beberapa cara menurunkan berat badan secara alami yang dapat membantu anda yang mempunyai permasalahan berat badan :
1.Konsumsi Air Putih
Cara menurunkan berat badan secara alami yang pertama yaitu dengan air putih. Air putih dapat membantu proses penurunan berat badan sebab dengan air putih tubuh mampu meningkatkan hidrasi sel-sel yang menunjang proses metabolisme. Minumlah air putih sebanyak banyaknya untuk di jadikan senjata ampuh untuk program diet anda. Meminum air putih sebelum makan juga terbukti dapat membantu mengurangi porsi makan anda, karena perut sudah merasa kenyang terlebih dahulu.
2.Konsumsi Buah dan Sayur
Kurangi makan makanan cepat saji atau junk food dan perbanyak mengkonsumsi buah sayuran sehat. Kandungan dalam buah dan sayur mampu memperlancar pencernaan dengan baik, sehingga lemak lemak tidak akan menumpuk pada tubuh anda. Jika lemak-lemak tersebutlama terendap di tubuh makan akan tertinggal di perut anda dan menimbulkan perut buncit.
3.Atur Pola Makan
Cara menurunkan berat badan secara alami ini mungkin terlihat sepele, namun tahukah anda hal ini juga sangat berpengaruh bagi proses diet anda. Rajinlah juga membuat list menu makanan sehat yang akan di konsumsi. Dengan begitu, makanan yang anda konsumsi akan selalu tercukupi gizinya.
4.Teratur Sarapan
Jangan anda berpikir cara menurunkan berat badan secara alami adalah tidak pernah makan atau mengurangi kegiatan sarapan. Jika anda tidak sarapan di pagi hari, malah akan menimbulkan nafsu makan yang besar waktu anda akan makan. Pemahaman yang seperti ini yang akan menimbulkan kesalahan yang cukup merugikan. Dampak dari tidak sarapan yaitu sistem metabolisme tubuh akan melambat. Untuk itu lakukan sarapan agar perut anda tidak kosong pada pagi hari. Anda bisa mengkonsumsi makanan makanan yang kaya serat, seperti susu, oatmeal dan jus buah segar.
5.Rajin Berolahraga
Cara menurunkan berat badan secara alami berikutnya yaitu lakukan olahraga ringan seperti jogging dan bersepeda. Hal ini terbukti, jika di lakukan secara rutin maka akan menghasilkan perut yang langsing dan bebas dari perut buncit. Karena tubuh yang selalu bergerak akan memudahkan otot dalam tubuh bekerja dengan baik.
Demikian sedikit ulasan cara menurunkan berat badan secara alami. Selamatmencoba. Sumber
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar